• Jelajahi

    Copyright © Infonitas
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Manjakan Pecinta Kuliner, Chain Restoran Ayam Terbesar di Dunia Hadir di Pollux Mall Cikarang

    infonitas
    Selasa, Juli 02, 2024, 10:15 WIB Last Updated 2024-07-02T03:15:55Z

    INFONITAS.CO.ID - Cikarang - Kabar gembira bagi anda pecinta kuliner ayam. Pollux Mall Cikarang dengan mengumumkan telah bergabungya chain restoran ayam tim kecap terbesar di dunia yaitu Yang's Braised Chicken Rice.



    Yang's Braised Chicken Rice didirikan oleh Xiao Lu ini telah mewaralabakan lebih dari 6.000 lokasi tersebar di Tiongkok, Australia, Jepang, dan Singapura.


    Restoran ini berdiri sejak tahun 2011 hadir pertama di Ji Nan, Provinsi Nandong dan pembukaan lokasi pertamanya di AS di Tustin, California pada bulan September 2017.


    Pollux Mall Cikarang menjadi cabang pertama Yang's Braised Chicken Rice di Kabupaten Bekasi dan kedua di Indonesia. Berbagai menu dari restoran ini sudah akrab di penggemar setianya di berbagai negara.


    Owner Yang's Braised Chicken Rice Jang Rony Yuwono mengatakan Yang's menyediakan makanan tradisional yang dekat dengan masyarakat Indonesia dengan kaldu yang menjadi satu dengan seluruh bumbu dari berbagai bahan yang berkualitas dan sehat.


    "Andalan kita preparationnya. Hanya butuh waktu 3 menit untuk prepare makannya. Dan kita boleh tambah nasi sepuasnya sampai kenyang," tutur dia usai signing ceremony, Senin, (1/1/2024).


    Hal itu menjadikan konsumen dapat menghemat waktu saat memesan menu Yang's baik untuk take away ataupun dining in.


    "Ke depan kita juga ingin hadirkan promo free refill minuman. Kita ingin menggebrak dunia kuliner dengan harga nyaman di dompet, tetapi bikin henyang hanya dengan satu menu," sambung Roni.


    Yang's Braised Chicken Rice akan hadir dalam waktu tiga pekan di Pollux Mall Cikarang. Dengan moto `makan sehat, hati nyaman', dia ingin hanya dengan pilihan satu menu dapat mengenyangkan perut konsumen.


    "Harapannya semoga masyarakat Indonesia bisa memilih makanan yang betul-betul sehat, bumbu-bumbu sendiri dengan rempah tradisional," kata dia.


    Dengan traffic yang tinggi dan lokasi strategis dari Pollux Mall Cikarang, Yang`s Bruised Chicken Rice menjadi salah satu tenant kuliner yang ditunggu-tunggu.


    Lebih lanjut lagi, Yang's juga berkomitmen terhadap cita rasa luar biasa dari bahan-bahannya, dimulai dengan saus khas dan eksklusif yang digunakan di semua lokasi outlet.


    Setelah baru-baru ini meluncurkan rencana ekspansi AS yang agresif, Yang’s siap melanjutkan pertumbuhannya dengan membagikan nasi ayam rebusnya kepada dunia.


    Yang's Chicken juga melatih tenaga kerja yang andal sehingga memiliki spesialisasi dalam memasak hidangan khas. Menariknya, Yang’s juga mengontrol kualitas dengan mengirimkan saus Yang’s Chicken langsung ke semua lokasi kami dari Sandong. (Lay)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini